Waspada Hujan Lokal Melanda Wilayah Taiwan, Siapkan Payung Anda!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Sabtu (26/09/2020) melaporkan bahwa pola cuaca di wilayah Taiwan pada umumnya berawan.

北東稍涼局部雨午後南部雨勢大- 新聞- Rti 中央廣播電臺
foto : Rti

Peningkatan intensitas angin timur laut membawa dampak pada peningkatan akumulasi curah hujan di wilayah Taiwan.

Gerimis dan hujan lokal dilaporkan telah mengguyur wilayah bagian utara, pesisir timur dan timur laut Taiwan sejak pagi tadi.

Hujan lokal juga dikabarkan menerpa daerah kepulauan terluar, seperti Penghu, Kinmen dan Matsu.

Menjelang sore hari, hujan yang disertai dengan badai petir akan melanda wilayah bagian tengah dan selatan, khususnya kawasan pegunungan.

Suhu udara di wilayah bagian utara dan timur Taiwan berkisar antara 27 hingga 29 derajat Celcius.

Sedangkan di wilayah bagian tengah dan selatan, temperatur udara sekitar jauh lebih tinggi yakni mencapai 30 hingga 33 derajat Celcius.

今日天氣/北台灣午後變天下雨深夜氣溫將剩13度| 生活| NOWnews 今日新聞
foto : Nownews

Warga masyarakat diminta untuk membawa jaket, payung atau jas hujan saat hendak berpergian.

Selain itu bagi pengendara sepeda motor disarankan untuk lebih waspada dalam berkendara karena jalanan yang licin rentan menyebabkan kecelakaan lalu lintas.

Sumber : 民視新聞網 Formosa TV News network, CWB Taiwan

Loading

You cannot copy content of this page