Cuaca Terik di Utara, Namun Hujan Deras Landa Wilayah Selatan Taiwan!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Senin (26/7/2021) melaporkan bahwa pola cuaca di wilayah bagian utara dan timur Taiwan pada umumnya cerah.

Picture/Central Meteorological Bureau Southwest wind is different!  There is rain in the central and south, the scorching heat in the north and the wind in the east, and the wind and waves are still strong
foto : CWB

Sedangkan di wilayah bagian tengah dan selatan, hujan lokal terus mengguyur kawasan dataran tinggi dan dataran rendah daerah tersebut.

Pihak CWB Taiwan bahkan telah menurunkan peringatan dini mengenai fenomena hujan deras yang melanda kawasan Tainan, Kaohsiung dan Pingtung.

Warga yang bermukim di kawasan tersebut diminta untuk membawa payung atau jas hujan saat berpergian dan diimbau untuk waspada akan banjir dan longsor.

Pada siang hari suhu udara sekitar mencapai 36 derajat Celcius. Akan tetapi di wilayah bagian timur dan tenggara Taiwan, temperatur udara di siang hari dapat mencapai 38 derajat Celcius.

Warga masyarakat diimbau waspada akan dehidrasi dan fenomena heat stroke yang timbul akibat sengatan udara terik.

Photo/TVBS Southwest wind is different!  There is rain in the central and south, the scorching heat in the north and the wind in the east, and the wind and waves are still strong
foto : TVBS

Oleh sebab itu warga disarankan untuk mengkonsumsi lebih banyak air putih dan menggunakan krim tabir surya saat berpergian.

Sumber : TVBS NEWS

Loading

You cannot copy content of this page