Warganet dibuat geram dengan ulah seorang pembantu atau asisten rumah tangga (ART) yang menyiksa majikannya yang telah lansia dengan memukul hingga menyerang majikannya pakai galon. Aksi kekerasan terekam kamera CCTV rumah tempat pelaku bekerja.
“Asisten rumah tangga ini bernama Neneng Nurhayati asal Sukabumi, usia 34 tahun menurut KTP,” tulis akun Instagram @unnie_update itu dalam dalam keterangan unggahan.
Berikut sejumlah fakta-fakta ART Aniaya Majikan pakai galon:
1. Majikan Berusia 69 Tahun
Dalam postingan itu, si akun mengungkapkan bahwa Neneng yang bekerja sejak akhir Januari 2021 tega menganiyaya orang tua majikannya yang telah berusia 69 tahun.
Akibat penyiksaan, korban mengalami luka baret dan memar di lengannya karena cakaran maupun pukulan. “Amarah dan air mata majikannya (orangtua korban) campur aduk saat melihat rekaman CCTV-nya. Keluarga mana yang tidak sedih dan marah melihat orangtua yang sudah lansia diperlakukan seperti itu,” tulis akun tersebut.
2. Penyebab ART Aniaya Majikan karena Tak Terima Ditegur
Kapolsek Cengkareng, Kompol Egman mengungkapkan, penyelidikan sementara diketahui, Neneng nekat berbuat kekerasan karena tak terima ditegur. “Kami berhasil amankan pelaku tak lama setelah pihaknya menerima laporan dari korban,” ujarnya.
Egman menjelaskan, penganiayaan tersebut terjadi Minggu 16 Mei 2021 sekira pukul 10.00 WIB. Kala itu, Yusni Etty yang merupakan majikan pelaku melihat rendaman air di rice cooker di tempat cucian piring.
Melihat itu, korban menegor pelaku agar menggunakan air secukupnya dan tak boros karena harga air mahal. Tak terima, pelaku kemudian mengumpat majikannya yang dibalas cacian dari sang majikan.
Kembali marah, pelaku menghampiri korban dan kembali memaki sambil mencakar pergelangan tangan kiri dan menendang kaki kiri korban.
3. Pelaku Sudah Ditangkap Polisi
Neneng Nurhayati (32 tahun) harus mempertanggungjawabkan tindak kekerasan yang dilakukannya. ART itu kesal ditegur lantas memukul majikannya yang sudah lansia pakai galon.
“Kami berhasil amankan pelaku tak lama setelah pihaknya menerima laporan dari korban,” ujar Kapolsek Cengkareng, Kompol Egman.
Egman mengungkapkan, penyelidikan sementara diketahui, Neneng nekat berbuat kekerasan karena tak terima ditegur. Penganiayaan tersebut terjadi Minggu 16 Mei 2021 sekira pukul 10.00 WIB.
4. Kronologi ART Aniaya Majikan Pakai Galon
ART Neneng Nurhayati (32 tahun) melakukan penganiayaan tersebut bermula pada Minggu 15 Mei 2021, sekira pukul 10.00 WIB. Korban Yusni Etty sedang berada di rumah kemudian korban melihat ada rendaman panci rice cooker bekas pakai.
“Melihat rendaman tersebut kemudian korban menegur pelaku untuk menggunakan air secukupnya jangan berlebihan atau boros karena harga air mahal,” Kapolsek Cengkareng, Kompol kata Egman.
Karena pelaku tidak menghiraukan teguran korban maka korban memaki pelaku dengan kata “setan”, lantaran korban kesal tidak dihiraukan oleh pelaku. Mendengar hal tersebut, pelaku marah lalu menghampiri korban kemudian pelaku balik memaki korban dan mencakar pergelangan tangan kiri korban selanjutnya menendang kaki kiri saya dengan kaki kanannya.
Sehari sebelumnya pelaku juga memukul korban dengan menggunakan botol galon Aqua kosong mengenai lengan kanan kiri korban permasalahannya yaitu pelaku memasak telor tanpa sepengetahuan korban, padahal di rumah sudah ada opor ayam.
Sumber : Tribunnews.com, Okezone, CNN Indonesia
Berita Terkait
11 Orang Pendaki Meninggal Dunia Akibat Erupsi Gunung Marapi
Bahasa Indonesia Jadi Bahasa Resmi di UNESCO
Pria Tewas Ditikam Setelah Berkelahi dengan Teman Sekamarnya karena Tidak Mengucapkan ‘Terima Kasih’