Waspada, Curah Hujan dan Intensitas Gelombang Udara Dingin Meningkat Pesat!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Senin (21/2/2022) melaporkan bahwa intensitas monsoon dan gelombang udara dingin mengalami peningkatan pesat.

Hujan lokal mengguyur wilayah bagian utara, timur, barat, tengah, selatan hingga bagian tenggara Taiwan.

Suhu udara di siang hari berkisar antara 15 hingga 17 derajat Celcius di wilayah bagian utara dan timur Taiwan.

Sedangkan di wilayah bagian tengah dan selatan, temperatur udara sekitar mencapai 18 sampai dengan 19 derajat Celcius.

Pihak CWB Taiwan juga menurunkan peringatan dini di zona oranye mengenai gelombang udara dingin yang  membawa dampak pada temperatur udara sekitar yang merosot hingga 10 derajat Celcius.

Adapun kawasan yang termasuk dalam zona ini meliputi: Keelung, Taipei, New Taipei, Taoyuan, kota dan kabupaten Hsinchu City, Miaoli, kota Taichung, Changhua, Nantou, Yunlin, kota dan kabupaten Chiayi, kota Tainan City, Yilan, Penghu serta kabupaten Lianjiang.

Warga yang bermukim di kawasan tersebut diimbau untuk menyesuaikan pakaian yang dikenakan dan bagi lansia, anak-anak juga orang yang memiliki riwayat penyakit kronis disarankan untuk membatasi aktivitas di luar ruangan dengan alasan keselamatan.

Sumber : TVBS NEWS

Loading

You cannot copy content of this page