Biro cuaca pusat pada hari ini, Kamis (13/1/2022) melaporkan bahwa intensitas gelombang udara dingin yang meningkat pesat mengakibatkan suhu udara di negeri Formosa merosot tajam dan terasa sangat dingin.
Pihak CWB Taiwan juga telah menurunkan peringatan dini lonjakan temperatur yang mencapai di bawah 10 derajat Celcius untuk beberapa kawasan termasuk kabupaten Hsinchu, kabupaten Miaoli, kabupaten Nantou, kabupaten Yunlin, kota dan kabupaten Chiayi juga kabupaten Kinmen yang terletak di daerah kepulauan terluar Taiwan.
Pada siang hari suhu udara di wilayah bagian utara dan timur Taiwan berkisar antara 14 hingga 16 derajat Celcius.
Sedangkan di wilayah bagian tengah dan selatan, temperatur udara sekitar jauh lebih hangat yakni mencapai di atas 24 derajat Celcius.
Pihak CWB Taiwan juga mendeteksi terpaan angin kencang bermagnitudo 8 hingga 9 gust yang melanda semenanjung Hengchun, daerah kepulauan Lanyu, Ludou dan daerah kepulauan terluar termasuk Kinmen, Matsu dan Penghu.
Warga yang hendak melakukan kegiatan maritim diimbau untuk lebih waspada dan berhati-hati karena angin kencang berpotensi meningkatkan ketinggian gelombang ombak laut .
Sumber : TVBS NEWS
Berita Terkait
GANAS: PMA harus berani lapor jika dapat perlakuan tidak pantas dari majikan
WDA: PMA hanya boleh kirim uang lewat lembaga remitansi resmi untuk hindari penipuan
Taifun Gaemi sebabkan 10 kematian, 2 hilang, dan 904 orang terluka di Taiwan