Perpanjang Paspor Secara Mandiri Makin Mudah di KDEI Taipei

Bagi sobat indoGo yang masa berlaku paspornya sudah mau kadaluwarsa atau paspornya hilang atau yang hendak melakukan pergantian paspor, kini bisa mendatangi Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei untuk melakukan perpanjangan paspor.

Perpanjangan paspor secara mandiri atau tanpa agensi dan perantara ternyata tidak sesulit yang kamu bayangkan.

Bagi sobat indoGo yang tidak bisa keluar rumah di hari biasa dikarenakan rutinitas yang padat, jangan khawatir kamu juga bisa melakukan pergantian atau perpanjangan paspor di hari minggu.

KDEI Taipei melalui akun resmi Facebooknya merilis jadwal lengkap layanan Sunday Service tahun 2021 sebagai berikut:

foto: KDEITaipei

Apalagi dengan perpanjangan paspor secara mandiri jauh lebih murah. Kamu hanya perlu membayar NT$ 800 untuk biaya perpanjangan paspor.

Sehingga sobat indoGo dapat lebih hemat dan tidak perlu membayar biaya tambahan untuk agensi atau perantara.

Adapun persyaratan dan ketentuan pembuatan atau penggantian paspor adalah sebagai berikut:

– Masa berlaku paspor kurang dari 2 (dua) bulan;

– Daftar antrian atau melakukan reservasi terlebih dahulu melalui pesan WA di hotline Bidang Imigrasi KDEI Taipei di nomor: +886 905 231 225 ;

– Sudah melakukan pembayaran di Bank Chang Hwa;

– Membawa paspor asli dan fotocopy;

– Membawa ARC asli dan fotocopy;

– Mengisi formulir (silahkan didownload di website: www.kdei-taipei.org ) atau bisa didapat di KDEI Taipei.

Untuk pengisian formulir perpanjangan paspor dapat dilihat dari gambar berikut ini:

foto: KDEITaipei

Dikarenakan status siaga 2 di Taiwan masih terus diperpanjang maka untuk menghindari kerumunan dan tetap mematuhi protokol kesehatan dari otoritas Taiwan, KDEI Taipei menerapkan sistem reservasi atau pendaftaran terlebih dahulu sebelum pekerja migran Indonesia (PMI) di Taiwan akan melakukan pergantian atau perpanjangan paspor.

Bagi WNI di Taiwan yang ingin melakukan pergantian atau perpanjangan paspor dapat menghubungi nomor WA KDEI Taipei di nomor: +886 905 231 225 dan melakukan janji temu.

Bagi sobat indoGo yang ingin ke KDEI Taipei, kamu bisa menaiki transportasi umum yaitu:

– MRT: Naik MRT jalur coklat dan turun di stasiun MRT Xihu lalu berjalan kaki sejauh kurang lebih 400  meter ke kantor KDEI Taipei.

Atau anda dapat mengikuti peta berikut ini agar tidak tersesat menuju ke KDEI Taipei setelah keluar dari stasiun MRT Xihu:

foto : SavePMI

Bagi sobat indoGo yang memilih untuk naik taksi ke KDEI Taipei, kamu bisa langsung simpan alamat KDEI Taipei yang lengkap dalam bahasa mandarin seperti ini:

駐台北印尼經濟貿易代表處

6樓 駐台北印尼經濟貿易代表處, No. 550, Ruiguang Rd, Neihu District, Taipei City, Taiwan 114.

Jadi sudah tidak ada kendala lagi kan? kalau susah ngomongnya tinggal tunjukkin aja alamat ini ke supir taksinya dan kamu akan segera tiba di kantor KDEI Taipei.

Semoga bermanfaat ya!

Sumber : Dirangkum dari berbagai sumber oleh redaksi indoGo News

Loading

You cannot copy content of this page