Biro cuaca pusat pada hari ini, Jumat (8/10/2021) melaporkan bahwa pola cuaca pada umumnya cerah berawan.
Suhu udara di siang hari cukup terik dan menyengat, dimana temperatur udara sekitar berkisar antara 31 hingga 34 derajat Celcius.
Sedangkan pada malam hari suhu udara sekitar merosot hingga mencapai 28 sampai dengan 30 derajat Celcius.
Warga masyarakat diimbau untuk mengkonsumsi lebih banyak air putih agar terhindar dari dehidrasi dan menggunakan krim tabir surya untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari.
Hasil pemantauan pihak CWB Taiwan menyebutkan bahwa intensitas gelombang badai topan Lionrock, yang merupakan badai tropis ke-18 yang terbentuk di wilayah perairan Taiwan menguat.
Pergerakan badai yang bergerak dari wilayah perairan Filipina ke wilayah selatan Taiwan diperkirakan akan berdampak pada angin kencang dan peningkatan intensitas curah hujan di wilayah negeri Formosa.
Wu De-rong, ahli cuaca Taiwan memperkirakan bahwa badai topan itu akan mendarat di daerah Hainan,China.
Namun akan melewati wilayah bagian selatan, tengah dan barat negeri Formosa yang membawa dampak hujan lebat pada pada hari Senin (11/10/2021) dan Selasa (12/10/2021).
Sumber : TVBS NEWS
Berita Terkait
GANAS: PMA harus berani lapor jika dapat perlakuan tidak pantas dari majikan
WDA: PMA hanya boleh kirim uang lewat lembaga remitansi resmi untuk hindari penipuan
Taifun Gaemi sebabkan 10 kematian, 2 hilang, dan 904 orang terluka di Taiwan