Sobat IndoGo pecinta makanan laut termasuk cumi? Pas banget, ini dia resep cumi goreng tepung yang wajib banget kamu bikin buat jadi menu harian di rumah!
Resep Cumi Goreng Tepung Ala EndeusTV
Bahan:
250 ml susu cair
1 butir telur ayam
1 sdt cuka masak
1 sdt garam
½ sdt merica putih bubuk
½ sdt bawang putih bubuk
600 g cumi-cumi ukuran sedang, iris tebal 1 cm
100 g tepung terigu
150 g tepung roti kasar
Minyak goreng
Jeruk lemon, potong-potong
Pelengkap:
Mayo pedas
Cara membuat:
1. Dalam sebuah wadah, aduk rata susu cair, telur, cuka masak, garam, merica, dan bawang putih bubuk.
2. Masukkan cumi-cumi, diamkan hingga meresap (10 menit).
3. Gulingkan potongan cumi dalam tepung terigu, celupkan kembali ke dalam bumbu perendam, gulingkan kembali dalam tepung roti kasar.
4. Goreng cumi dalam minyak banyak panas secara bertahap hingga matang dan kecokelatan. Angkat, tiriskan.
5. Sajikan segera bersama potongan lemon dan mayo pedas.
Mudah banget ‘kan? Bagi sobat IndoGo yang ingin mencoba resep ini, kamu dapat membeli berbagai bahan dan bumbunya di IndoGo.
Kalian bisa langsung berbelanja di Aplikasi IndoGo dan belanjaan kalian akan dikirimkan ke mini market 7-11 atau FamilyMart terdekat dengan rumah kamu, praktis banget ‘kan?
Yuk buruan belanja!
Sumber : Endeus.tv
Berita Terkait
Trik Masak Indomie Ayam Bawang Pakai Margarin Rasanya Kayak Ramen
Resep Kembang Goyang yang Renyah dan Enak, Yuk Dicoba!
Resep Kue Muso, Kue Khas Jambi, Cocok untuk Takjil Berbuka!