Menteri kesehatan (Menkes) sekaligus Kepala Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) Taiwan, Chen Shih-chung dalam konferensi pers yang digelar pada hari Minggu (4/7/2021) sekali lagi menegaskan pentingnya mengikuti langkah-langkah pengendalian COVID-19 yang saat ini berlaku di pasar lokal negeri Formosa.
Chen menambahkan, terlebih setelah peningkatan lalu lintas pejalan kaki baru-baru ini yang meningkatkan risiko penularan wabah corona.
Untuk memastikan jarak sosial dan pengunjung tetap berjarak setidaknya 1,5 meter, pasar seharusnya mengontrol jumlah pengunjung, dengan satu orang setiap 2,25 meter persegi, kata Chen.
Dengan kata lain, pasar seluas 9.000 meter persegi hanya bisa menerima 2.000 pengunjung per jam, tambahnya.
Chen menyoroti lagi aturan pengendalian massa di pasar lokal Taiwan setelah CECC Taiwan menerima data pengunjung pasar yang menunjukkan peningkatan lalu lintas pejalan kaki umum dan di pasar pada minggu lalu.
Berdasarkan data statistik pengunjung pasar lokal, CECC Taiwan menyebutkan terjadi lonjakan 3 hingga 5 persen dari minggu ke minggu.
Di bawah peringatan epidemi pada level 3 saat ini, Chen menekankan konsumen tidak diizinkan makan di tempat atau pengambilan sampel makanan yang dijual di pasar juga tidak diizinkan.
Tempat-tempat seperti itu juga diharuskan untuk mengurangi jumlah titik masuk dan menyimpan informasi kontak untuk semua pengunjung, kata Chen.
Sementara itu, Walikota Taipei Ko Wen-je mengatakan pekerja di pasar basah kota Taipei akan dapat divaksinasi mulai Senin (5/7/2021) hingga 11 Juli 2021 mendatang.
Menurut Ko, vaksinasi corona ini bisa melibatkan sebanyak 18.880 orang vendor yang berjualan di pasar tradisional kota Taipei.
Mulai hari ini, Senin (5/7/2021), semua pekerja di pasar tradisional juga akan diwajibkan memakai masker dan pelindung wajah atau face shield.
Sumber : 中時新聞網, 東森新聞 CH51
Berita Terkait
GANAS: PMA harus berani lapor jika dapat perlakuan tidak pantas dari majikan
WDA: PMA hanya boleh kirim uang lewat lembaga remitansi resmi untuk hindari penipuan
Taifun Gaemi sebabkan 10 kematian, 2 hilang, dan 904 orang terluka di Taiwan