Sebanyak empat pabrik di Cengkareng, Jakarta Barat dilaporkan hangus terbakar pada Selasa (08/06/2021) malam.
Peristiwa kebakaran ini diduga akibat korsleting pada panel listrik di lokasi kejadian.
Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api yang telah membakar habis empat pabrik di Jalan Kamal Raya, Tegal Alur, Cengkareng, Jakarta Barat dini hari tadi.
Banyaknya material yang mudah terbakar seperti cairan tiner dan biji plastik, membuat petugas kewalahan dalam memadamkan api.
Petugas pemadam kebakaran bahkan harus menggunakan baju hazmat dan cairan busa untuk memadamkan api.
Dari data sementara, sebanyak empat pabrik terdiri dari pabrik pengolahan biji besi, pengolahan drum, spons, dan pabrik es krim terbakar dalam peristiwa ini.
Sumber api diketahui berasal dari korsleting pada panel listrik di pabrik pengolahan biji plastik.
Sumber : KOMPASTV
Berita Terkait
11 Orang Pendaki Meninggal Dunia Akibat Erupsi Gunung Marapi
Bahasa Indonesia Jadi Bahasa Resmi di UNESCO
Pria Tewas Ditikam Setelah Berkelahi dengan Teman Sekamarnya karena Tidak Mengucapkan ‘Terima Kasih’