30 Orang Meninggal Dunia Pasca Dua Kereta Cepat Tabrakan

Polisi Pakistan dalam konferensi pers yang digelar pada hari ini, Senin (7/6/2021) mengatakan sedikitnya 30 orang dilaporkan tewas dan puluhan luka-luka karena dua kereta cepat bertabrakan di daerah selatan Pakistan.

Juru bicara perusahaan Kereta Pakistan mengatakan kepada AFP, sebuah kereta yang sedang melaju dari Karachi menuju Sargodha anjlok ke jalur kereta dengan arah berlawanan yang melaju dari Rawalpindi.

“Sejumlah orang meninggal dan yang lainnya banyak terjebak di dalam,” kata seorang pejabat kereta, seperti dilansir laman Al Arabiya, Senin (7/6).

Polisi senior Umar Tufail membenarkan korban tewas saat ini sudah mencapai 30 orang.

Cuplikan video di lokasi dari ponsel yang ditayangkan televisi memperlihatkan sejumlah gerbong kereta terbalik di sisi jalur kereta.

Peristiwa kecelakaan kereta kerap terjadi di Pakistan. Jalur kereta yang mencapai ribuan kilometer adalah warisan dari kolonial Inggris.

Kinerja perusahaan kereta terus memburuk karena korupsi selama beberapa dasawarsa terakhir.

Sedikitnya 75 orang tewas ketika sebuah kereta dari Karachi menuju Rawalpindi terbakar pada Oktober 2019.

Dua kereta mengangkut ratusan penumpang bertabrakan di KArachi pada 2016 menewaskan 21 orang.

Sumber : Republic World, AFP News Agency, Al Arabiya

Loading

You cannot copy content of this page