Pemerintah Kota Taipei, Taiwan mengatakan akan mengizinkan perayaan Idul Fitri bulan depan di Masjid Agung Taipei.
Akan tetapi tidak menutup kemungkinan kebijakan ini dibatalkan jika kondisi Covid-19 memburuk.
Wakil Wali Kota Taipei Vivian Huang mengumumkan keputusan tersebut meski ditemukan adanya tiga orang positif Covid-19 dipastikan menghadiri acara di masjid pada 16 April 2021 lalu.
Pihak Masjid Agung Taipei tidak mengharuskan pengunjung meninggalkan informasi kontak mereka.
Namun, masjid memang memberikan daftar lebih dari 100 peserta yang mengikuti shalat jumat berjamaah di masjid tersebut.
Huang menambahkan pemerintah kota Taipei juga telah menghubungi lebih dari 70 orang, termasuk dua orang yang melaporkan memiliki gejala, tetapi dinyatakan negatif Covid-19.
Setelah berdiskusi dengan Wali Kota Taipei Ko Wen-je, pemerintah kota Taipei memutuskan untuk tetap mengizinkan perayaan Idul Fitri pada bulan depan untuk dilanjutkan.
Namun, pemerintah kota Taipei mengatakan pihaknya dapat mengubah keputusannya, tergantung pada perkembangan pandemi Covid-19 terbaru, dan tidak menutup kemungkinan untuk membatalkan acara tersebut.
Sumber : Republika
Berita Terkait
GANAS: PMA harus berani lapor jika dapat perlakuan tidak pantas dari majikan
WDA: PMA hanya boleh kirim uang lewat lembaga remitansi resmi untuk hindari penipuan
Taifun Gaemi sebabkan 10 kematian, 2 hilang, dan 904 orang terluka di Taiwan