Waspada teriknya sinar UV, Gunakan Krim Tabir Surya Sebelum Berpergian!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Selasa (27/4/2021) menyebutkan bahwa indeks paparan sinar matahari terasa menyengat bahkan sejak pagi hari.

Pola cuaca dilaporkan cerah berawan. Hanya sebagian wilayah timur dan tenggara yang rentan diterpa gerimis dan hujan singkat.

Photo/Central Meteorological Bureau clear temperature rise, afternoon rain in mountainous areas near the front, northeast turns to wet and rainy
foto : CWB

Dalam hal suhu udara, wilayah timur negeri Formosa memiliki temperatur yang berkisar antara 25 hingga 27 derajat Celcius pada siang hari.

Sedangkan di wilayah bagian barat, suhu udara sekitar mencapai 27 sampai dengan 30 derajat Celcius.

Akan tetapi pada malam hari, temperatur udara sekitar akan kembali menurun hingga berkisar antara 21 sampai dengan 23 derajat Celcius.

Bagi warga yang hendak berpergian disarankan untuk membawa topi atau payung untuk menghalau teriknya sengatan sinar UV.

Photo/TVBS Sunny temperature rise, afternoon rain in mountainous area near the front, northeast turns to wet and rainy
foto : TVBS

Warga juga diimbau untuk menggunakan krim tabir surya sebagai bentuk proteksi kulit dari paparan sinar UV.

Sumber : TVBS NEWS

Loading

You cannot copy content of this page