Siapkan Payung dan Jaket Anda, Hujan dan Udara Dingin Melanda Negeri Formosa!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Selasa (08/12/2020) melaporkan bahwa akibat peningkatan monsoon dari timur laut dan terpaan udara dingin, hujan lokal menerpa wilayah utara dan timur Taiwan.

Sejak pagi tadi, gerimis dan hujan lokal dilaporkan mengguyur wilayah Taipei, Keelung, New Taipei, Taoyuan, Yilan dan sekitarnya.

明天開始下雨!鋒面連掃北台三天午後各地有雨| 生活新聞| 生活| 聯合新聞網
foto : UDNNews

Peringatan dini mengenai hujan deras juga telah diturunkan untuk daerah Yilan, kawasan pantai utara Keelung, kawasan pegunungan Taipei dan New Taipei.

Warga masyarakat yang hendak berpergian disarankan untuk membawa payung atau jas hujan serta lebih waspada dalam berkendara karena jalanan yang licin rentan menyebabkan kecelakaan lalu lintas.

Seiring dengan peningkatan monsoon, hal ini juga berdampak pada penurunan suhu udara sekitar.

Temperatur udara di wilayah bagian utara dan timur laut Taiwan berkisar antara 18 hingga 20 derajat Celcius.

Sedangkan di wilayah bagian tengah dan selatan, suhu udara sekitar mencapai 20 hingga 25 derajat Celcius.

foto : CWB

Akan tetapi menjelang malam hari, temperatur udara di wilayah bagian tengah dan selatan akan menurun hingga 18 derajat Celcius.

Oleh sebab itu warga masyarakat setempat diimbau untuk menyesuaikan pakaian yang dikenakan saat hendak beraktivitas di luar ruangan.

Sumber : 民視新聞網 Formosa TV News network, CWB Taiwan

Loading

You cannot copy content of this page