Renungan: Rahasia Supaya Nikmat Selalu Ditambah Allah SWT

Kebaikan dan nikmat adalah dua hal yang sangat dibutuhkan dalam hidup. Terutama yang merupakan pemberian Allah SWT.

Hidup kita sangat tergantung pada dua hal tersebut. Tanpa keduanya, kehidupan akan berjalan tanpa makna.

foto : Shutterstock

Kita seperti lepas tanpa kendali jika tidak ada nikmat Allah. Karena nikmat-Nya dapat membimbing kita mengarungi luasnya kehidupan.

Nikmat Allah SWT sangatlah luas. Bahkan lebih luas dari yang apa yang bisa kita dapatkan.

Tentu, kita patut bersyukur atas semua nikmat yang didapat. Agar kenikmatant tersebut ditambah, maka dianjurkan mengiringi syukur dengan membaca doa ini.

Doa Agar Ditambah Nikmat:

Artinya: “Ya Allah, tambahilah dan jangan kurangi pada kami, muliakanlah kami dan jangan hinakan kami, berilah kami dan jangan halangi kami, pentingkanlah kami dan jangan palingkan kami, ridhailah kami dan ridhailah dari kami.”

Jika tidak bisa mensyukuri nikmat yang sedikit, kita tidak akan bisa mensyukuri nikmat yang banyak. Sesedikit atau sebanyak apa pun nikmat yang telah kita dapatkan, selayaknyalah untuk menerimanya dengan segala kesyukuran hati agar nikmat tersebut di tambah.

Memang hidup tidak akan pernah cukup, tetapi hal itu sangat bergantung bagaimana kita memaknai hidup itu sendiri. Rasa syukurlah yang akan menjadikan hidup kita menjadi cukup. Bukan banyaknya uang dan materi yang menjadikan kita cukup, tetapi pikiran dan perasaan kitalah yang mengendalikan perasaan cukup tersebut.

Pekerjaan kita, karenanya adalah kesyukuran kita. Kalau merasa dalam pekerjaan kita banyak kekurangan, tidak lantas menjadikan kita mudah mengeluh, mengumpat, atau marah-marah. Kita harus bersyukur mendapatkan pekerjaan yang lebih layak karena banyak sekali orang di luar sana yang bekerja dengan fasilitas, gaji, dan suasana yang lebih buruk dibanding dengan kita.

Kalau memang merasa kurang dengan kondisi tempat kerja kita sekarang, itu bukan alasan untuk tidak bekerja dengan baik. Justru bagaimana bekerja semakin giat sehingga semakin banyak perusahaan tertarik dengan kemampuan dan ketrampilan yang kita miliki. Jika itu yang kita lakukan, di mana pun kita bekerja, kita akan semakin produktif. Hidup ini begitu indah, sayang kalau dilewatkan dengan terus- menerus mengeluh.

Rezeki itu bertebaran di muka bumi. Satu hal yang paling prinsip yang mesti kita lakukan adalah mensyukuri nikmat rezeki itu dengan qana’ah, menerima dengan penuh kesyukuran. Bukan berarti pasrah dengan keadaan, tetapi apa pun yang kita dapatkan mesti disyukuri dengan baik. Karena kalau terus menuruti kepuasan dan keinginan tidak akan pernah selesai.

foto : Republika

Berapa pun materi yang kita miliki, selalu saja kurang. Tetapi saat kita mensyukurinya, akan menjadi keberkahan dan kedamaian hati. Kalimat bijak dari pepatah arab: “Sesungguhnya orang yang qana’ah itu kaya walaupun kekurangan. Sedangkan orang yang tidak qana’ah itu fakir walaupun berkelebihan.”

Kesehatan kita adalah kesyukuran kita. Salah satu nikmat Allah yang sering kita lupakan adalah kesehatan. Banyak orang merasa bahwa nikmat dan rezeki yang diberikan Allah lebih banyak berbentuk materi, tapi lupa bahwa nikmat sehat adalah salah satu nikmat terbesar dalam kehidupan manusia.

Sumber : Adi Hidayat Official

Loading

You cannot copy content of this page