Otoritas Malaysia kembali mencetak rekor tertinggi dengan melaporkan 871 kasus virus Corona (COVID-19) dalam sehari. Sebagian besar kasus baru Corona terdeteksi di wilayah Sabah, yang menjadi lokasi penularan lokal terbaru di negara ini setelah menggelar pemilu sela beberapa bulan lalu.
Seperti dilaporkan kantor berita Bernama dan dilansir Channel News Asia, Senin (19/10/2020), angka 871 kasus Corona dalam sehari mencetak rekor terbaru untuk tambahan kasus harian tertinggi di Malaysia dan mengalahkan rekor sebelumnya pada Sabtu (17/10) waktu setempat dengan 869 kasus dalam sehari.
Dengan lonjakan yang tercatat pada Minggu (18/10) waktu setempat itu, maka total 20.498 kasus Corona kini terkonfirmasi di wilayah Malaysia.
Dari 871 kasus yang terdeteksi dalam sehari, sebagian besar merupakan kasus penularan lokal dan lima kasus di antaranya merupakan kasus impor atau penularannya terjadi di luar negeri. Kasus impor itu disebut berasal dari India (dua kasus), Nepal (dua kasus) dan Singapura (satu kasus).
Negara bagian Sabah melaporkan kasus baru tertinggi dengan 702 kasus Corona terdeteksi di wilayah tersebut dalam sehari. Jumlah kasus Corona di Sabah melonjak drastis setelah digelarnya pemilu sela beberapa waktu lalu, yang diwarnai pembukaan akses keluar-masuk wilayah tersebut.
Direktur Jenderal Kesehatan pada Kementerian Kesehatan Malaysia, Dr Noor Hisham Abdullah, menyatakan saat ini ada 7.049 kasus aktif Corona yang ditangani oleh Malaysia. Sebanyak 86 kasus ditangani di Unit Perawatan Intensif (ICU) di rumah-rumah sakit setempat.
Otoritas Malaysia juga melaporkan tujuh tambahan kematian dalam sehari, sehingga total kematian akibat Corona di negara ini mencapai sedikitnya 187 orang.
Meski terjadi lonjakan tertinggi, otoritas Malaysia juga mencetak rekor baru untuk jumlah pasien Corona yang sembuh dalam sehari. Dr Noor Hisham mengumumkan bahwa 701 pasien dipulangkan dari rumah sakit dan fasilitas isolasi dalam 24 jam terakhir, setelah dinyatakan sembuh dari Corona.
Ini berarti, total sudah 13.262 pasien Corona yang dinyatakan sembuh di Malaysia. Angka kesembuhan Corona di Malaysia kini mencapai 64,7 persen dari total kasus positif.
Dengan lonjakan kasus yang dilaporkan beberapa hari terakhir, otoritas Malaysia menerapkan kembali lockdown secara terarah pada bulan ini. Wilayah ibu kota Kuala Lumpur, Selangor dan Putrajaya kini berada di bawah Perintah Pengendalian Pergerakan Bersyarat (CMCO) yang akan berlaku hingga 27 Oktober mendatang.
Sumber : The Star, The Strait Times, Channel News Asia
Berita Terkait
Wabah Pneumonia di China: Rumah Sakit Penuh
Topan Khanun Tiba, Warga Korea Utara Diminta Utamakan Jaga Foto Kim Jong Un
Taiwan Mempertimbangkan Untuk Mempekerjakan Lebih Banyak Pekerja Filipina Sampai Menawarkan Tempat Tinggal Permanen!