Ketua Senat Ceko Milos Vystrcil menyatakan dirinya sebagai orang Taiwan dalam pidatonya di parlemen Taiwan.
Dilansir dari Reuters, pernyataan Vystrcil tersebut kemungkinan akan semakin membuat China berang.
China, yang mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya, mengancam akan membuat Vystrcil membayar “harga mahal” karena mengunjungi pulau itu.
Republik Ceko, seperti kebanyakan negara di dunia, sebenarnya juga tidak memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan.
Berbicara di depan parlemen Taiwan, Vystrcil mengatakan bahwa mendiang Presiden AS John F Kennedy sempat menyatakan kalau dia adalah orang Berlin.
Kennedy menyatakan itu ketika dia mengunjungi Berlin pada 1963. Vystrcil menambahkan pernyataan Kennedy tersebut merupakan pesan penting dalam melawan komunisme.
“Tolong izinkan saya juga mengungkapkan dukungan pribadi kepada Taiwan dan nilai tertinggi kebebasan dan mengakhiri pidato hari ini … dengan pernyataan yang mungkin lebih rendah hati, tetapi sama kuatnya yakni ‘saya orang Taiwan’,” kata Vystrcil.
Pernyataannya langsung disambut oleh tepuk tangan yang gemuruh dari para hadirin di dalam ruangan.
Vystrcil mengatakan kunjungannya ke Taiwan menggarisbawahi kebijakan luar negeri “berbasis nilai” yang diberlakukan oleh mendiang Presiden Ceko Vaclav Havel.
Havel adalah seorang pemberontak yang anti-komunis sekaligus teman dekat pemimpin Tibet yang diasingkan, Dalai Lama.
Sebenarnya, Pemerintah Ceko juga tidak menyetujui agenda Vystrcil yang mengunjungi Taiwan.
Namun, ketika Vystrcil mendapat aacaman keras dari Menteri Luar Negeri China Wang Yi, Menteri Luar Negeri Ceko Tomas Petricek langsung merespons.
Petricek mengatakan bahwa pihaknya akan memanggil Duta Besar (Dubes) China untuk Ceko di Praha pada Senin (31/8/2020).
Beijing tak mau kalah dan memanggil Dubes Ceko untuk China. Presiden Ceko Milos Zeman sendiri sempat mengupayakan hubungan bisnis dan politik yang lebih dekat dengan China sejak menjabat pada 2013.
Namun upayanya tersebut terganjal karena rencana investasi yang berujung kegagalan. Ceko juga ragu-ragu mengizinkan perusahaan teknologi asal China, Huawei, untuk ikut andil dalam mengembangkan jaringan 5G.
Sumber : 三立iNEWS, Reuters
Berita Terkait
GANAS: PMA harus berani lapor jika dapat perlakuan tidak pantas dari majikan
WDA: PMA hanya boleh kirim uang lewat lembaga remitansi resmi untuk hindari penipuan
Taifun Gaemi sebabkan 10 kematian, 2 hilang, dan 904 orang terluka di Taiwan