Dampak Topan Maysak: Hujan Lokal Guyur Wilayah Utara dan Timur Laut Taiwan!

Biro cuaca pusat pada hari ini, Selasa (01/09/2020) melaporkan bahwa akibat pergerakan badai topan Maysak, hujan lokal yang cukup deras mengguyur wilayah timur laut dan utara Taiwan sejak pagi hari.

Hujan juga dilaporkan menerpa sebagian wilayah tengah dan pesisir timur negeri Formosa. Warga yang hendak berpergian disarankan untuk tidak lupa membawa payung atau jas hujan.

Photo/TVBS Mesa is away!  Peripheral circulation affects the northern rain to prevent thunderstorms in the afternoon
foto : TVBS

Akan tetapi seiring dengan badai topan yang bergerak menjauhi wilayah negeri Formosa, akumulasi curah hujan secara keseluruhan akan berangsur-angsur berkurang menjelang sore hari.

Suhu udara di siang hari diperkirakan akan berkisar antara 33 hingga 35 derajat Celcius. Sedangkan di daerah kepulauan Kinmen dan sebagian wilayah timur, temperatur udara di siang hari dapat mencapai hingga 36 derajat Celcius.

Photo/TVBS Mesa is away!  Peripheral circulation affects the northern rain to prevent thunderstorms in the afternoon
foto : TVBS

Sementara itu, dampak badai topan juga turut dirasakan di daerah lepas pantai Keelung, pantai utara dan timur Taiwan.

Pihak penjaga pantai (CGA) Taiwan juga telah menurunkan peringatan dini untuk warga setempat agar membatasi aktivitas di area lepas pantai akibat tingginya ombak laut dan angin kencang akibat badai yang berpotensi mengganggu aktivitas maritim dan nelayan lokal.

Sumber : TVBS NEWS

Loading

You cannot copy content of this page