Jenazah Buruh Migran Indonesia (BMI) atau TKI asal Blitar diterima pihak keluarga, Kamis (12/6/2020) malam.
BMI ini bekerja di sebuah pabrik Taiwan. Keluarga menerima pemakaman dilakukan dengan protap Corona, meski rekam medis menyebut penyebab kematiannya karena gagal jantung.
Data dari Disnakertrans Pemkab Blitar, BMI yang meninggal bernama Muhammad Mahadin (33), warga Lingkungan Combong RT 01 RW 02 Kelurahan/Kecamatan Garum Kabupaten Blitar.
Informasi yang diterima detikcom, jenazah dibawa ambulance PMI tiba di rumah duka, Jumat (11/6) sekitar pukul 01.50 WIB. Begitu diterima pihak keluarga, jenazah langsung dimakamkan dengan protap Corona.
“Jenazah langsung dimakamkan di pemakaman umum Lingkungan Combongdengan protokol kesehatan COVID-19,” kata Kadisnaker Pemkab Blitar, Haris Susianto dikonfirmasi detikcom, Jumat (12/6/2020).
Hasil keterangan dari Hospital Taiwan melalui surat keterangan yang dibawa petugas medis, bahwa jenazah meninggal dikarenakan sakit jantung. Namun pihak keluarga bisa menerima proses pemakamannya dilakukan dengan protap Corona.
“Pihak keluarga menerima dengan ikhlas,” ungkapnya.
Haris menambahkan, yang bersangkutan merupakan BMI legal. Dia diketahui berangkat ke Taiwan sejak tahun 2017 dan bekerja di pabrik. Yang bersangkutan dilaporkan meninggal 3 Juni 2020. Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua anak.
Sumber : Detik
Berita Terkait
11 Orang Pendaki Meninggal Dunia Akibat Erupsi Gunung Marapi
Bahasa Indonesia Jadi Bahasa Resmi di UNESCO
Pria Tewas Ditikam Setelah Berkelahi dengan Teman Sekamarnya karena Tidak Mengucapkan ‘Terima Kasih’